TEMPO.CO, Jakarta - Proyek Pusat Pendidikan, Pelatihan, dan Sekolah Olahraga Nasional di Bukit Hambalang, Bogor, Jawa Barat, penuh dengan kejanggalan. Wakil Koordinator Indonesia Corruption Watch Emerson Yuntho menyatakan, di antara keanehan itu adalah perubahan nilai proyek naik sepuluh kali lipat. "Jadi seperti proyek sulapan saja," katanya tadi malam.
Rencana awal, menurut Emerson, proyek Hambalang, ketika ditangani Menteri Pemuda dan Olahraga Adhyaksa Dault, hanya membangun sekolah atlet tanpa sport center dengan anggaran sekitar Rp 125 miliar. Namun, ketika nakhoda Kementerian Olahraga berpindah kepada Andi Mallarangeng, anggaran proyek itu meroket menjadi Rp 1,2 triliun.
ICW mencurigai otak proyek Hambalang tak lain Menteri Andi dan politikus Partai Demokrat yang menyokong penuh proyek ini. Ada indikasi, kata Emerson, mereka membidik uang proyek, bukan menyiapkan calon atlet. Duit proyek, menurut dia, bisa saja mengalir untuk pemilihan presiden 2009 dan Kongres Demokrat 2010 di Bandung.
Menurut Adhyaksa Dault, proyek Hambalang sudah melenceng jauh dari rencana. Ia terkejut dengan nilai proyek yang melonjak. »Ide menjadikan sport center bukan dari saya. Itu Andi semua. Anggaran Rp 1,2 triliun juga dari dia,” katanya.
Ketika ditanya mengapa proyek diubah sehingga nilai proyek melangit, Andi tak menjawab secara terperinci. Ia mengakui proyek Hambalang memang disiapkan sebagai lahan sekolah olahraga. Meski begitu, kata dia, tak ada beda signifikan antara sport center dan sekolah olahraga. »Jadi sport center pun masih bisa berfungsi jadi sekolah olahraga,” ucapnya.
Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum berkali-kali menampik tudingan partainya terlibat dalam proyek tersebut. Tuduhan itu, kata dia, dibuat untuk menyudutkan dirinya. »Ini skenario mengait-ngaitkan saya,” kata Anas di kantor Komisi Pemberantasan Korupsi, April lalu.
INDRA WIJAYA | FEBRIYAN | ISTMAN MP | SUNUDYANTORO
sumber: http://id.berita.yahoo.com/hambalang-mirip-proyek-sulapan-005918065.html;
0 komentar:
Posting Komentar